Berita A1
spot_img
spot_img
Rabu, Maret 19, 2025
Berita A1
More
    BerandaDaerahSiantar-SimalungunKebakaran Pajak Horas, AWC Brimob Kompi 2 Yon B Bantu Padamkan Api

    Kebakaran Pajak Horas, AWC Brimob Kompi 2 Yon B Bantu Padamkan Api

    PEMATANGSIANTAR | BERITA A1

    Untuk membantu memadamkan api yang terus membakar Lantai 2 Gedung 4 Pajak (Pasar, red) Horas. Danki Brimob Kompi 2 Yon B Siantar, AKP Roni Sarko SH.MH mengerahkan Armada Water Canon (AWC) dan personel untuk membantu proses pemadaman. Hal ini dilakukan agar penanganan api di Pajak Horas dapat segera dikendalikan.

    - Sekilas Info -
    Dicari

    Danki mengatakan, begitu kabar Pajak Horas terbakar terdengar. pihaknya langsung memerintahkan sejumlah personel piket untuk membantu tim pemadam kebakaran untuk mengendalikan api. AWC pun dikerahkan untuk membantu proses pemadaman, dengan sigap tim pun melakukan pemadaman dengan menyemprotkan air ke sumber api.

    Selain AWC milik Brimob, mobil Damkar milik Pemko Pematangsiantar dan PT STTC juga berjibaku memadamkan api. AWC milik Brimob juga harus hilir mudik untuk mengambil air demi memadamkan api yang terus membakar seluruh bangunan gedung Pajak Horas.

    “Kita turut berduka cita atas musibah yang menimpa pedagang. Semoga mereka diberikan ketabahan menghadapi musibah ini,” kata Danki saat di lokasi, Minggu (22/09/2024) siang.

    Ia menambahkan, AWC milik Brimob akan standby di lokasi hubtuk mengantisipasi apa bila masih ada sumber api yang menyala. “Kita akan standby di sini. Memastikan tak ada lagi sumber api. Personel kita juga membantu mengamankan lokasi kejadian serta memadamkan api,” ungkapnya. (LD)

    RELATED ARTICLES
    spot_img
    - Advertisment -spot_img
    spot_img